Mengapa Sering Mengalami Infeksi Saluran Kencing ?

Mengapa Sering Mengalami Infeksi Saluran Kencing - Infeksi saluran kencing, di singkat ISK, disebabkan oleh adanya bakteri yang menginfeksi saluran kencing. Infeksi saluran kencing dapat berkembang dimana saja, termasuk berkembang di ginjal, kandung kemih atau uretra, yang merupakan saluran yang dilewati urin pada saat urin terbuang dari tubuh. Kambuhnya atau seringnya terjadi infeksi saluran kencing adalah hal umum, seperti yang di lansir oleh FloridaHealthFinder.gov bahwa 50% wanita dapat mengalami infeksi saluran kencing yang cukup sering setelah ia mengalami infeksi saluran kencing yang pertama kali. Kambuhnya infeksi saluran kencing ini akan terus berlanjut hingga 6 bulan pertama, apabila tidak diobati dengan tepat.  

Penghalang Saluran Kencing

Urin membantu untuk menjaga saluran kencing tetap bebas dari infeksi dengan cara mengeluarkan bakteri. Apapun yang menghalangi aliran urin, maka dapat menyebabkan infeksi saluran kencing. Seperti batu ginjal yang merupakan salah satu penyebab umum sering kambuhnya infeksi saluran kencing, karena batu ginjal dapat mengganggu aliran urin dan meningkatkan resiko infeksi saluran kencing. Ada beberapa orang yang dilahirkan memiliki kelainan pada saluran kencing yang dapat menghambat buang air kecil sehingga menyebabkan infeksi saluran kencing terjadi.


Karena Alasan Fisik

Infeksi saluran kencing lebih sering terjadi pada wanita dibandingkan pria. Dokter menyimpulkan bahwa salah satu penyebab sering terjadinya infeksi saluran kencing pada wanita adalah dikarenakan wanita memiliki uretra yang lebih pendek daripada pria, yang berarti bakteri dapat mudah pindah ke kandung kemih. Selain itu, pada wanita, uretra lebih dekat dengan anus, yang membuatnya akan lebih memudahkan bakteri pindah dari anus dan menginfeksi saluran kencing. Biasanya setelah wanita menopause, wanita akan lebih sering mengalami infeksi saluran kencing, karena perubahan kadar estrogen yang membuat saluran kencing lebih rentan terhadap infeksi.

Karena Hubungan Intim

Aktivitas seksual pada wanita tampaknya memicu seringnya terjadi infeksi saluran kencing. Namun, alasan karena hubungan intim dokter masih tidak sepenuhnya memahami, masih dugaan. 

Karena Alasan Penyakit

Setiap penyakit yang merusak sistem kekebalan tubuh dapat meningkatkan resiko infeksi saluran kencing, karena tubuh tidak mampu melawan infeksi. Misalnya, orang yang memiliki penyakit diabetes akan sangat beresiko untuk mengalami infeksi saluran kencing, karena penyakit diabetes dapat merusak sistem kekebalan tubuh. Selain itu, dibeberapa kondisi saat orang dirawat dirumah sakit karena kondisi sakit parah dan hanya bisa berbaring, sering menggunakan selang untuk buang air kecil yang dimasukan kedalam saluran kencing. Hal ini akan meningkatkan resiko infeksi bakteri ke dalam saluran kencing.

menghilangkan bopeng

0 Response to "Mengapa Sering Mengalami Infeksi Saluran Kencing ?"

Post a Comment

Satu Komentar Anda Sangat Berharga Bagi Kami. Tulislah Komentar Terbaik Anda.