Cara Menghilangkan Panu Secara Alami

Cara Menghilangkan Panu Secara Alami - Panu, juga disebut pitiriasis versikolor, merupakan infeksi jamur pada kulit. Siapapun bisa mengalaminya, tetapi yang lebih sering dialami oleh remaja dan dewasa muda.

Jamur jensi genus Malassezia merupakan penyabab timbulnya panu. Pada saat jamur tersebut tumbuh secara berlebihan maka merusak pigmentasi kulit, sehingga menimbulkan belang pada permukaan warna kulit.

Cara Menghilangkan Panu Secara Alami

Biasa banyak bercak berwarna lebih terang dari kulit sekitarnya. Warna kulit yang disebabkan jamur tersebut biasanya dialami dia area punggung, dada, leher dan lengan atas.

Kulit yang terkena panu akan kering dan bersisik. Kadang-kadang pula ada orang yang sampai mengalami gatal-gatal, walapun gatal jarang terjadi pada penderita panu.


Jamur penyebab panu bisa berkembang disebabkan oleh beberapa faktor seperti cuaca, keringat berlebihan, kulit berminyak, sistem kekebalan tubuh lemah dan perubahan hormonal dalam tubuh.

Panu tidak menyakitkan atau menular, tetapi dapat menyebabkan gangguan pada penampilan. Anda bisa mencoba menghilangkan panu dengan cara alami dan bisa dilakukan dirumah sendiri.

Berikut Adalah Cara Menghilangkan Panu Secara Alami


Minyak Pohon Teh


Minyak pohon teh adalah obat rumahan yang efektif untuk panu karena sifat anti-jamur didalamnya. Minyak pohon teh akan menghambat penyebaran infeksi dan mencegah panu tumbuh kembali. Selain itu, dapat meredakan gatal-gatal akibat panu.

Caranya :
  1. Tambahkan 5-7 tetes minyak pohon teh ke dalam 1 sendok makan minyak zaitun atau minyak kelapa.
  2. Oleskan campuran minyak tersebut pada daerah yang terkena panu menggunakan bola kapas.
  3. Biarkan hingga kering sendiri, kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan.
  4. Lakukan pengobatan ini dua kali sehari selama beberapa minggu.

Minyak Kelapa


Minyak kelapa adalah obat yang efektif untuk semua jenis infeksi jamur, termasuk panu. Asam lemak rantai menengah di dalam minyak kelapa berkerja sebagai fungisida alami. Sehingga dapat membantu menghentikan pertumbuhan jamur penyebab panu.

Caranya :
  • Oleskan minyak kelapa pada daerah yang terkena panu. Biarkan hingga kering sendiri.
  • Atau, mencampur 1 sendok makan minyak kelapa dan 5 atau 6 tetes minyak kayu manis. Oleskan pada kulit yang terkena panu. Tunggu 15 sampai 20 menit sebelum membilasnya dengan air hangat.

Lakukan salah satu dari pengobatan diatas 2 atau 3 kali sehari sampai panu menghilang.

Lidah Buaya


Lidah buaya memiliki protein yang disebut 14 kDa yang memiliki sifat antijamur dan anti-inflamasi yang efektif dalam mengobati panu. Lidah buaya juga secara signifikan dapat mencegah jamur menyebar ke area tubuh lain. Selain itu, lidah buaya memiliki sifat penyembuhan untuk memperbaiki kulit yang rusak.

Caranya :

Ambil gel dari daun lidah buaya. Oleskan gel-nya secara langsung pada daerah kulit yang terkena panu, 2 atau 3 kali sehari selama beberapa minggu.

Yogurt


Yoghurt tanpa gula adalah obat alami untuk infeksi jamur seperti panu. Kandungan probiotik di dalam yogurt dapat mencegah pertumbuhan jamur penyabab panu. Sehingga dapat menyembuhkan panu secara cepat dan mencegah panu datang kembali.

Caranya :
  • Oleskan yogurt tanpa gula pada kulit yang terkena panu. Biarkan selama setidaknya 20 sampai 30 menit, lalu bilas dengan air hangat.
  • Juga, makan 2 sampai 3 cangkir yogurt tanpa gula setiap hari untuk membantu memerangi ragi internal.

Bawang Putih


Bawang putih juga merupakan obat yang efektif untuk panu. Sifat antijamur pada bawang putih dapat membantu menghentikan pertumbuhan jamur dan meredakan gatal.

Caranya :
  • Oleskan air bawang putih segar yang diblender pada kulit yang terkena panu. Tunggu 20 menit, kemudian mandi. Lakukan pengobatan ini sekali sehari selama beberapa minggu.
  • Juga, makan 2-3 siung bawang putih mentah dengan air hangat saat perut kosong setiap hari untuk mengobati dan mencegah  panu datang kembali.

menghilangkan bopeng

0 Response to "Cara Menghilangkan Panu Secara Alami"

Post a Comment

Satu Komentar Anda Sangat Berharga Bagi Kami. Tulislah Komentar Terbaik Anda.