Manfaat Selada Untuk Ibu Hamil

Pasti, semua ibu hamil akan mengalami yang namanya ngidam. Biasanya perempuan mendambakan makanan impian selama fase kehamilan, dan tentu bagi Anda seorang suami, harus menjadi suami yang istimewa dan siap siaga, walaupun agak merepotkan….

Namun, pada wanita hamil harus diberikan makanan yang super sehat kaya akan nutrisi, dimana makanan tersebut dapat memberikan manfaat pada si ibu dan calon bayi. Nah, salah satu makanan yang super bermanfaat adalah sayuran selada, yang kandungan nutrisinya penting untuk kehamilan yang sehat.

Manfaat Selada Untuk Ibu Hamil


Selada dianggap sebagai salah satu makanan pilihan yang sehat, namun gampang di dapat dan murah harganya. Tapi, kita juga harus cerdas memilih selada yang organik yaitu sedala tanpa pestisida ketika di tanam.

Selada benar-benar menawarkan berbagai manfaat yang tak terkira saat dikonsumsi saat kehamilan dan merupakan makanan ter-aman untuk dikonsumsi oleh ibu hamil.

Selada merupakan sumber yang baik dari berbagai mineral penting yang dibutuhkan tubuh.

Antara lain.

Asam folat, zat besi, kalium, kalsium, klorida, vitamin dan nutrisi serat makanan yang sangat penting untuk perkembangan janin.

Tak lupa.

Juga kandungan serat yang hadir dalam selada mampu membantu mencegah sembelit. Sementara itu, vitamin K dapat mencegah pembekuan darah, sehingga dapat mengurangi pendarahan saat persalinan.

Terlebih kandungan asam folat dalam selada dapat melindungi bayi dari cacat lahir. Keren kan….

Tak hanya itu, selada juga dapat mencegah anemia pada saat trimester awal kehamilan. Jadi, tak usah Anda ragu dan bimbang, ayo sehatkan kehamilan dengan mengkonsumsi selada secara rutin.

Selada, sebaiknya dikonsumsi secara mentah untuk mendapatkan manfaat yang istimewa dan maksimal.
Nah, pada artikel kali ini, kami akan berbagi beberapa manfaat selada untuk ibu hamil, jika dikonsumsi secara rutin.

Baca terus dan simaklah.

Selada Mencegah Cacat Lahir Pada Bayi


Asam folat dalam selada mampu mencegah cacat lahir pada bayi. Sekaligus vitamin dan mineral dalam selada akan memastikan kehamilan yang sehat.

Vitamin K dalam selada pun, disisi lain dapat mencegah resiko terjadinya pendarahan.

Selada Melancarkan Pencernaan


Kandungan serat yang terdapat dalam selada mampu mencegah sembelit dan melancarkan pencernaan, sehingga dapat menurunkan bahaya kehamilan. 

Senyawa klorida dalam selada juga tidak tinggal diam, klorida juga berperan aktif untuk membantu melancarkan  pencernaan dan menormalkan kembali cairan tubuh secara efektif.

Selada Membuat Tidur Lebih Nyenyak


Selada bisa membuat Anda lebih lelap dalam tidur, sehingga tidur pun berkualitas.

Nah, bagi ibu hamil, tentu manfaat dari selada yang satu ini sangat membantu apabila aktifitas tidur ibu hamil terasa terganggu dan kurang tepat. 

Pasalnya, selada mampu memudahkan sinyal neuronal dan mempermudah Anda untuk relax dan santai.

Selada Dapat Mengurangi Kadar Kolesterol


Selada bermanfaat dalam mengatur kadar kolesterol.

Di tambah, juga dapat mencegah risiko serangan pada jantung atau stroke. Jadi, sangat penting untuk mengkonsumsi sayuran selada ini secara rutin, agar ibu hamil terjaga kesehatannya.

Selada Merupakan Anti-Kanker


Daun selada dapat membantu dalam mencegah pertumbuhan dan perkembangan kankar payudara dan leukemia.

Jadi, Anda akan terlindungi dari berbagai serangan jenis kanker. Antioksidan yang hadir dalam selada hijau mampu memerangi sel-sel kanker.

Selada Mampu Meningkatkan Kekebalan Tubuh


Antioksidan yang hadir dalam selada dapat menetralisir radikal bebas dan mencegah kerusakan DNA pada kehamilan.

Tentu, ini dapat mencegah pengembangan penyakit berbahaya dan gangguan dalam tubuh.
menghilangkan bopeng

0 Response to "Manfaat Selada Untuk Ibu Hamil"

Post a Comment

Satu Komentar Anda Sangat Berharga Bagi Kami. Tulislah Komentar Terbaik Anda.