Rahasia Kecantikan - Terlihat cantik adalah salah satu hal yang penting di kehidupan sosialisasi. Kita bisa terlihat cantik dengan hanya melakukan hal-hal yang sederhana, mau tahu ?. Ya, hari ini, kami akan berbagi beberapa rahasia kecantikan yang harus kita ketahui.
(baca juga : Cara Menghilangkan Lubang Bekas Jerawat )
Kita sering update tren terbaru produk perawatan kulit atau tips tentang cara untuk terlihat cantik, namun adakalanya kita sering mengabaikan hal sederhana untuk terlihat cantik, padahal hal-hal sederhana tersebut mempunyai manfaat lebih besar untuk membuat kita lebih cantik. Nah, dengan tips yang ada diartikel ini, Anda akan terlihat cantik dengan melakukan hal-hal yang sederhana dan mudah.
Sekarang, Anda tidak perlu mengerahkan isi dompet Anda untuk membeli produk-produk terbaik di toko kecantikan hanya untuk memoles wajah dengan make up. Sebetulnya, yang mengurangi kecantikan bukanlah seberapa bagus make up Anda, namun yang mengurangi kecantikan adalah bekas jerawat, noda hitam, dan kulit yang tidak sehat. Nah, oleh karenanya untuk terlihat cantik alami tanpa bekas luka jerawat, noda hitam, dan tanpa masalah kulit lainnya, Anda wajib mengikuti tips dalam artikel ini.
Baca terus artikel ini untuk mengetahui rahasia kecantikan yang perlu kita ketahui.
Minum Air
Wah, apakah minum air merupakan rahasia kecantikan ? Yap, kekurangan air minum akan membuat kulit kering kerontang. Nah, dengan asupan minum air yang cukup akan menjaga kulit dari dehidrasi dan kekeringan pada kulit, sehingga dengan minum air yang cukup, kulit akan lentur, elastis, dan lembut sepanjang waktu.
Jangan Lupakan Tabir Surya
Selalu pastikan kita menggunakan tabir surya setiap hari. Bahkan ketika musim hujan pun, kita tak perlu berpikir dua kali untuk menggunakan tabir surya. Tabir surya akan melindungi kulit dari sinar matahari yang berbahaya. Catatan : Oleskan tabir surya 15 menit sebelum Anda keluar rumah untuk hasil yang lebih baik. Gunakan juga produk tabir surya yang cocok untuk jenis kulit Anda.
Pelembab
Jangan biarkan kulit Anda mudah kering. Oleskan pelembab setiap 3-4 jam, tapi tergantung pula pada jenis kulit Anda. Tips ini adalah salah satu dari rahasia kecantikan yang harus diterapkan. Pelembab akan mencegah kulit dari penuaan dan memberikan tampilan yang lebih muda.
Makanan Yang Tepat
Pilihlah makanan yang tepat dan sehat. Termasuk memilih buah-buahan dan sayuran dalam menu makanan harian Anda. Hal ini akan membantu tubuh untuk tetap kuat dan kulit akan terlihat sehat dari dalam.
Olahraga
Ketika kita berolahraga, kita akan banyak berkeringat. Nah, rajin berolahraga akan menjaga kulit tampak muda dan sehat. Selain itu, kulit juga akan terlihat bercahaya. Olahraga secara teratur untuk mendapatkan tubuh fit dan kulit sehat.
Berperasaan Positif
Yang terakhir, tetaplah Anda berpikiran positif, berprasangka baik, jauhkan diri Anda dari kebencian, kemarahan, kecemasan dan hal-hal perasaan negatif lainnya. Perasaan stres seperti itu akan membuat kulit jadi keriput. Jangan lupa juga, banyak berbuat baik kepada sesama dan lingkungan. Hal ini akan membuat efek sehat bagi kulit. Dijamin.
0 Response to "Rahasia Kecantikan Yang Harus Diketahui"
Post a Comment
Satu Komentar Anda Sangat Berharga Bagi Kami. Tulislah Komentar Terbaik Anda.