Cara Menghilangkan Kerutan Dibawah Mata dan Mulut

Cara Menghilangkan Kerutan Dibawah Mata dan Mulut - Kerutan dapat muncul dibagian wajah mana saja, tapi yang paling sering muncul atau paling umum terjadi kerutan adalah disekitar mulut dan dibawah mata. Kerutan ini tidak berhubungan dengan usia tua, namun kerutan yang muncul di bawah mata dan disekitar mulut juga bisa dialami pada usia muda. Kulit disekitar mulut dan dibawah mata sangat sensitif dan lebih banyak menerima tekanan, seperti saat kita berbicara dan tertawa, maka kulit didaerah sekitar mulut dan dibawah mata cenderung mudah menyebabkan kerutan.

Selain itu, paparan sinar matahari dapat merusak kulit dan menyebabkan kerutan, terutama disekitar mulut dan dibawah mata. Jika kita tidak melakukan perawatan wajah yang tepat maka kerutan akan mulai muncul. Perawatan dasar yang harus dilakukan adalah mulai dari rajin menggunakan pelembab, melakukan perawatan kulit sebelum tidur, dan menggunakan tabir surya sebelum kita keluar rumah.


Jika kita memiliki kerutan di sekitar mulut, maka kita tak perlu khawatir. Karena, di artikel ini, kami akan berbagi cara menghilangkan kerutan dibawah mata dan mulut dengan menggunakan pengobatan alami. Obat alami ini dapat mudah diserap oleh kulit, sehingga kerutan dapat menghilang dan memudar. Selain itu, obat alami ala rumahan yang akan kita buat dapat melembabkan kulit, memelihara dan meningkatkan aliran darah serta elastisitas kulit.

Baca terus untuk menemukan cara menghilangkan kerutan dibawah mata dan mulut.

Pepaya dan Madu


Parut beberapa potong pepaya matang dan campur dengan 2 sendok makan madu. Oleskan ramuan ini ke area kerutan mulut atau bawah mata dan diamkan selama 10 menit. Pengobatan alami ini adalah salah satu pengobatan terbaik untuk menghilangkan kerutan di sekitar mulut dan di bawah mata, karena dapat meningkatkan aliran darah ke dareah kerutan dan meningkatkan elastistas kulit.

Putih Telur


Kaya akan protein sehingga dapat meningkatkan elastisitas kulit. Kerutan kulit dapat dikencangkan secara alami oleh putih telur dan membuatnya terlihat tampak lebih muda. Oleskan putih telur pada kerutan disekitar mulut dan dibawah mata dan diamkan selama 10 menit. Kemudian cucilah dengan air hangat.

Lidah Buaya


Merupakan salah satu pelembab alami terbaik untuk menyembuhkan bibir pecah-pecah dan kerutan. Oleskan gel lidah buaya dan pijat dengan lembut diarea kerutan sekitar mulut atau di bawah mata, terapkan cara ini 2 kali sehari. Lidah buaya kaya akan vitamin E, sehingga dapat menghilangkan kerutan secara efektif.

Air Nanas


Oleskan air nanas pada daerah kerutan sekitar mulut (hanya untuk mulut, tidak untuk bawah mata), diamkan selama 20 menit dan kemudian cuci dengan air dingin. Air nanas mengandung enzim yang disebut bromelain dan zat alpha-hydroxy acid, yang sangat baik untuk mencegah dan mengobati kerutan secara efektif hanya untuk di daerah sekitar mulut. 

Minyak Jarak


Saat sebelum tidur, gosok area kerutan dengan beberapa oles minyak jarak. Hal ini akan membuat kulit menjadi lembut dan lentur, sehingga kerutan dapat memudar disekitar mulut atau dibawah mata.

Minyak Kepala


Pijatlah area kerutan dengan minyak kelapa pada saat sebelum tidur. Hal ini dapat bermanfaat untuk melembabkan kulit dan menghilangkan sel-sel kulit mati. Sehingga, garis-garis halus dan kerutan dapat memudar.

Perbanyak Minum Air dan Mengkonsumsi Antioksidan


Kita harus menjaga diri dari dehidrasi sehingga kulit akan terlihat sehat dan bebas kerutan. Kita harus minum 8 gelas air perhari, ditambah mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran yang kaya akan antioksidan seperti tomat, stroberi, ceri, apel, dan lain-lain.


Gunakan Tabir Surya


Selalu gunakan tabir surya sebelum kita pergi keluar rumah, agar terlindungi dari sengatan sinar matahari yang dapat merusak kulit dan menyebabkan kerutan. Sinar matahari adalah musuh yang berbahaya bagi kulit. Pastikan mengoleskan tabir surya satu jam sebelum meninggalkan rumah.

menghilangkan bopeng

0 Response to "Cara Menghilangkan Kerutan Dibawah Mata dan Mulut"

Post a Comment

Satu Komentar Anda Sangat Berharga Bagi Kami. Tulislah Komentar Terbaik Anda.